Jumat, 24 Juni 2016

Amerika Serikat Desak PBB Kecam Uji Coba Rudal Korea Utara

Duta Besar Amerika Serikat (AS) untuk PBB, Samantha Power, menyerukan Dewan Keamanan (DK) PBB untuk bersatu dan mendesak PBB untuk mengecam uji coba rudal Korea Utara (Korut). Hal itu diungkapkannya dalam pertemuan darurat DK PBB pasca Korut menembakan dua rudal balistik.

Amerika Serikat Desak PBB Kecam Uji Coba Rudal Korea Utara

Jepang dan AS, setelah berkonsultasi dengan Korea Selatan (Korsel), meminta briefing tertutup kepada Sekretariat PBB atas penembakan uji coba dua rudal balistik jarak menengah yang dilakukan Korut.

"Pembangkangan Korut terhadap hukum internasional terus terulang. Ini menggaribawahi betapa pentingnya bagi kita untuk bergerak bersama-sama guna memastikan konsekuensi atas perilaku inheren destabilisasi ini, dan ancaman yang melekat dalam tindakan pelangaran yang konsisten dan diulangi ini terhadap perdamaian dan keamanan internasional," kata Power seperti dikutip dari Belfast Telegraph, Kamis (23/6/2016).


 

Power mengatakan, kecaman dari seluruh anggota dari tubuh yang paling kuat di PBB adalah langkah pertama. "Tapi, kami lagi mencari untuk memastikan akuntabilitas, mencari untuk mengidentifikasi lagi individu, entitas yang mungkin bertanggung jawab untuk uji coba yang terus berulang. Ini yang menimbulkan ancaman terhadap perdamaian dan keamanan internasional," tambahnya.

Menurutnya, individu dan entitas ini akan ditambahkan ke dalam sanksi daftar hitam. Seorang juru bicara Sekretaris Jenderal PBB Ban Ki-moon menyebut peluncuran itu adalah tindakan kurang ajar dan tidak bertanggung jawab. Ia juga menyatakan peluncuran itu adalah pelanggaran yang disengaja dan pelanggaran terbesar terhadap kewajiban internasional. (SindoNews)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...