Kelompok militan Abu Sayyaf di Filipina |
Abu Sayyaf adalah kelompok Islam yang diduga terkait dengan Al Qaeda, tetapi mereka mulai lemah dalam beberapa tahun terakhir setelah digempur oleh pasukan Filipina dengan bantuan AS.
Juru bicara militer Letkol Ramon Zagala mengatakan, pertempuran dimulai Selasa (29/4/2014) malam dan berlanjut hingga Rabu dini hari. Zagala mengatakan, pasukan militer berusaha mengamankan kamp pemberontak yang mereka rebut pada hari Senin.
Militan dari kelompok Abu Sayyaf yang dipimpin Radullan Sahiron diperkirakan akan terus melancarkan serangan. Abu Sayyaf yang masuk dalam daftar kelompok teror AS memiliki 300 orang pejuang dan mereka kini lebih sering melakukan penculikan dengan meminta tebusan dibandingkan jihad global. (Tribun)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar