Rabu, 03 Februari 2016

Amerika Serikat Risih Dengan Rencana Peluncuran Satelit Korea Utara


Seperti halnya saat Korea Utara (Korut) melakukan uji bom hidrogen pada Januari 2016 lalu, Amerika Serikat (AS) kembali merespons negatif terkait rencana negara pimpinan Kim Jong-un itu untuk meluncurkan satelit ke luar angkasa.

Amerika Serikat Risih Dengan Peluncuran Satelit Korea Utara

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, Korut merencanakan peluncuran satelit observasi bumi pertamanya yang dinamakan Kwangmyongsong, pada medio 8-25 Februari 2016 mendatang.

Rencana ini juga sudah dikonfirmasikan Pyongyang ke Serikat Telekomunikasi Internasional, serta Organisasi Maritim Internasional (IMO).


AS pun melayangkan reaksi soal peluncuran satelit dengan roket Korut ini, di mana seolah AS risih lantaran peluncuran satelit itu, bisa mengarah ke program pengembangan ICBM (misil balistik antarbenua).

“Kekhawatiran kami adalah, meski niat mereka untuk meluncurkan satelit luar angkasa, tapi teknologinya terbilang sama untuk mengembangkan ICBM,” ungkap seorang otoritas AS yang enggan disebutkan namanya, dikutip Sputnik, Rabu (3/2/2016).

Sementara Kementerian Luar Negeri AS, mengeluarkan pernyataan, di mana peluncuran satelit itu merupakan pelanggaran yang membahayakan terhadap sanksi internasional yang dikenakan pada Korut. (OkeZone)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar