Selasa, 25 Juni 2019

Dua Jet Tempur Eurofighter Jerman Tabrakan Diudara

Jet Tempur Eurofighter  milik Jerman dilaporkan bertabrakan dengan sebuah pesawat Learjet diatas udara dekat pangkalan militer Laage di negara bagian timur Mecklenburg-Vorpommern. Satu pilot dilaporkan tewas dalam peristiwa ini meski berhasil merontarkan diri dari jet tempur naas tersebut. 

Dua Jet Tempur Eurofighter Jerman Tabrakan Diudara

Dikutif dari Returs, juru bicara angkatan udara Squadron 73 memberikan keterangan pada Senin (24/6/2019). "Bersama dengan Eurofighter ketiga mereka menerbangkan Air Combat Mission," ungkapnya. "Pilot dari Eurofighter ketiga mengamati tabrakan dan melaporkan bahwa dua parasut turun ke tanah." tambahnya.

Jenderal Militer Menjadi Korban Kudeta Berarah di Ethiopia

Sebuah upaya kudeta terjadi di negara bagianAmhara, Ethiopia, pada Minggu 23 Juni 2019. Percobaan kudeta dimulai sejak Sabtu malam di Ibu Kota Negara Bagian Ahmara, Bahir Dar disinyalir berkaitan dengan konflik etnis dan politik yang telah melanda Amhara, serta ketegangan antara faksi angkatan bersenjata Ethiopia telah berakhir dengan kegagalan.

Jenderal Militer Menjadi Korban Kudeta Berarah di Ethiopia

Kendati demikian ada banyak orang penting yang tewas dalam upaya kudeta itu, salah satunya Gubernur Amhara, Ambachew Mekonnen dan Kepala Staf Militer Ethiopia, Jenderal Seare Mekonnen.

Kantor Perdana Menteri Ethiopia Abiy Ahmed mengonfirmasi bahwa Kepala Staf Angkatan Darat Ethiopia, Jenderal Seare Mekonnen, ditembak mati pengawalnya. Sang jenderal dilaporkan berada di wilayah itu unutk mencegah serangan kudeta.

Beikut ini tiga fakta terkait upaya kudeta ini :


Jumat, 21 Juni 2019

Sistem Senjata Laser SHiELD Amerika Berhasil Tembak Jatuh Beberapa Rudal

Angkatan Udara Amerika Serikat mengumumkan bahwa mereka telah berhasil menggunakan sistem senjata laser untuk menembak jatuh beberapa rudal saat dalam penerbangan. Sistem ini dirancang untuk bisa dipasang di pesawat sebagai pelindung dari serangan.

Sistem Senjata Laser SHiELD Amerika Berhasil Tembak Jatuh Beberapa Rudal
(Image source : newatlas.com)

Laboratorium Penelitian Angkatan Udara  Amerika Serikat melakukan pengujian di White Sands Missile Range Angkatan Darat  Amerika Serikat  di New Mexico pada bulan April 2019.

Pada pengujian kali ini, Sistem yang diberi nama dengan Self-Protect High Energy Laser Demonstrator (SHiELD) ini, ujicoba tembakannya dilakukan dari darat.

Drone Global Hawk RQ-4 Amerika Ditembak Jatuh Rudal Iran

Rudal darat-ke-udara Iran dilaporkan menembak jatuh sebuah pesawat pengintai Global RQ-4 Angkatan Laut Amerika Serikat di wilayah yang di klaim Amerika Serikat sebagai wilayah udara internasional di atas Selat Hormuz, Iran.


Drone Global Hawk RQ-4  Amerika Ditembak Jatuh Rudal Iran
Global Hawk RQ-4 (Image source : nzherald.co.nz)

Diberitakan oleh CNBC News pada kamis pagi 20 Juli 2019, juru bicara Komando Pusat Amerika Serikat,  Kapten Angkatan Laut Bill Urban mengatakan, "KAMI. Komando Pusat dapat mengonfirmasi bahwa pesawat ISR Broad Area Maritime Surveillance (atau BAMS-D)  Angkatan Laut Amerika Serikat, ditembak jatuh oleh sistem rudal darat-ke udara milik Iran saat beroperasi di wilayah udara internasional di atas Selat Hormuz sekitar pukul 11.35 malam waktu setempat. pada 19 Juni 2019, ” Ungkapnya.

Ketua Korps Tentara Revolusi Islam Iran Mayor Jenderal Hossein Salami baru-baru ini, mengatakan kepada Media Setempat bahwa jatuhnya drone itu adalah "pesan tegas" kepada Washington.

Kamis, 20 Juni 2019

Helikopter Anti Kapal Selam AS565 MBe Panther Buatan PT. Digantara Indonesia

Pada Januari 2019 TNI-AL menerima lima unit helikopter AS565 MBe Panther Anti Kapal Selam (AKS) yang merupakan hasil kerja sama insdustri PT Dirgantara Indonesia dengan Airbus Helicopter.

Helikopter Anti Kapal Selam AS565 MBe Panther Buatan PT. Digantara Indonesia

 
Helikopter ini memiliki banyak keunggulan, yakni helikopter sangat ringan karena mempunyai bobot maksimum saat take off hanya 4,3 ton. Bodi helikopter merupakan kombinasi glass fibre yang diperkuat Nomex untuk menambah daya tahan dan sekaligus mengurangi berat helikopter.

Helikopter AS565 juga disokong dua mesin turboshaft Turbomeca Arriel 2C. Masing-masing mesin punya kekuatan 635 kW. Dengan mesin ini, Panther memiliki performa yang dapat diandalkan dalam kondisi apapun termasuk panas dan di ketinggian.

Otokoar Tulpar 105 Pesaing Tank Medium Harimau Buatan Pindad

TULPAR dirancang sebagai tank multi-guna yang dapat digunakan dalam beragam misi, dan dirancang untuk menawarkan perlindungan, mobilitas dan daya tembak yang unggul dalam kondisi iklim yang buruk dan medan yang menantang.

Otokoar Tulpar 105 Pesaing Tank Medium Buatan Pindad

Tank besutan Otokar Otomotiv ve Savunma Sanayi Turki ini memiliki bobot mencapai 42 ton, dapat menampung tiga awak termasuk seorang komandan, gunner dan driver. Kendaraan ini dilengkapi dengan berbagai peralatan dan sistem standar, termasuk sistem navigasi dan penentuan posisi, sistem radio dan komunikasi, unit tampilan pengemudi, kamera siang / malam untuk pengemudi, dan sistem tegangan track otomatis.

Peralatan dan sistem opsional mencakup unit daya tambahan, sistem pemanasan awal, sistem komando, kontrol, komunikasi dan informasi, dan situational awareness system.

Rabu, 19 Juni 2019

Ngotot Akuisisi Sistem Rudal Pertahanan Udara S-400 Cara Cerdas Turki Keluar Dari Program F-35

Keinginan Turki untuk memiliki sistem pertahanan udara S-400 Triumf  dari Rusia kian mendapat tekanan dari Amerika Serikat. Amerika berdalih bahwa pembelian S-400 dari Rusia dapat membahayakan Pesawat tempur siluman generasi baru F-35, dimana Turki memiliki kontribusi yang cukup signifikan dalam pengembangan pesawat ini.

Ngotot Akuisisi Sistem Rudal Pertahanan Udara S-400 Cara Cerdas Turki Keluar Dari Program F-35


Pesawat Siluman yang dikembangan oleh Lockheed Martin Aeronautics ini merupakan pesawat tempur hasil join production antara Amerika Serikat, beberapa anggota NATO dan sekutu dekat Amerika Serikat yaitu Inggris, Italia, Australia, Kanada, Norwegia, Denmark, Belanda, dan Turki.

Turki sendiri memiliki kontribusi yang cukup berarti pada program pengembangan pesawat siluman ini, selain menyokong pendanaan yang cukup besar turki juga memasok beberapa komponen penting untuk pesawat tempur ini.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...