Kesepakatan akhir yang akan menyelesaikan sengketa nuklir Tehran justru akan berpotensi mempertajam ketegangan politik antara dua kelompok seteru di Iran menjelang pemilihan umum parlemen dan anggota dewan ulama, demikian sejumlah analis dan pejabat menyatakan.
Pencabutan sanksi-sanksi ekonomi yang akan didapatkan Iran jika kesepakatan nuklir tercapai, di satu sisi akan memperkuat posisi Presiden Hassan Rouhani dan para kandidat anggota parlemen liberal menjelang pemilu 2016.
Selain itu, Rouhani juga masih mendapat dukungan penuh dari pemimpin tertinggi Ayatollah Ali Khamenei.
Tetapi disi lain, Khamenei juga merupakan pemimpin yang tidak ingin semua kekuatan politik lain menyaingi dirinya, termasuk Rouhani. Menurut sejumlah sumber pejabat di Iran, Khamenei tidak ingin Rouhani mendapatkan terlalu banyak kekuasaan dan pengaruh menjelang pemilu.